Widodo Menyusul Juan Esnaider (PSBS Biak) dan Hendri Susilo (Semen Padang) Korban Ketiga Pelatih BRI Liga 1 Yang di Pecat Musim Ini
Satubanten.com- Madura United mengalami start terburuk. Satu poin dari empat laga awal merupakan yang terendah sepanjang sejarah Laskar Sape Kerrap mengikuti kompetisi kasta tertinggi sepak bola Tanah Air.
Kekalahan telak empat gol tanpa balas dari Persis Solo pada pekan lalu, menunjukkan pekerjaan rumah yang berat. Jika tak segera berbenah, Madura United bisa makin terperosok lebih dalam.
Alhasil, pelatih Widodo Cahyono Putro terpaksa harus meramu tim baru dengan waktu kurang dari tiga bulan. Sayangnya, segalanya tidak berjalan baik. Widodo pun pergi dari Madura United.
“Pertandingan vs Persis Solo adalah pertandingan terakhir bagi coach Widodo. Dia dengan profesional mengundurkan diri dari kursi kepelatihan,” ucap Direktur Utama PT. Polana Bola Madura Bersatu, Annisa Zhafarina Qosasi.
Pelatih asal Cilacap itu jadi korban ketiga kerasnya persaingan BRI Liga 1 2024/25. Widodo menyusul Juan Esnaider (PSBS Biak) dan Hendri Susilo (Semen Padang).
Ketiganya dianggap gagal memenuhi target yang dibebankan oleh manajemen Madura United. Perubahan pun terpaksa dilakukan walau kompetisi baru berjalan seumur jagung. (**)
Comments are closed.