Pandeglang, Satubanten -Dalam rangka hari buku nasional 2024, pihak SDIT Irsyadul ‘Ibad 2 Pandeglang menyerahkan buku hasil karya siswa -siswinya kepada Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah(DPAD,red) kabupaten Pandeglang, disampaikan oleh kepala sekolah SDIT Irsyadul ‘Ibad 2 Pandeglang bernama Danik Mulya Sari pada jumat(17/5/2024).
Ditambahkan Danik, saat penyerahan buku itu diterima langsung oleh kepala DPAD Kabupaten Pandeglang Dra.Hj.Neneng Nuraeni,M.pd.
Masih dikatakan Danik,buku tersebut sebagai bentuk karya yang dipersembahkan oleh siswa -siswi SDIT Irsyadul ‘Ibad 2 Pandeglang untuk kemajuan literasi,minat membaca dan membuat karya di kabupaten Pandeglang khususnya.
Buku yang berjudul “Menyelami Serambi Ilmu”itu merupakan antologi puisi pertama dari 50 orang siswa-siswi SDIT Irsyadul ‘Ibad 2 Pandeglang pada tahun 2024 ini, terangnya.
Ia berharap “semoga SDIT Irsyadul ‘Ibad 2 Pandeglang dapat terus memfasilitasi potensi siswa -siswinya dibidang literasi dan menghasilkan karya -karya berikutnya di tahun -tahun yang akan datang,” pungkasnya.
Comments are closed.