Peringati Hari Santri, Jazuli Juwaini Hadiahkan Mobil Operasonal Untuk FSPP

63

Serang, SatuBanten – Dalam rangka peringatan Hari Santri Nasional, Forum Silaturahiim Pondok Pesantren (FSPP) Kabupaten Serang menggelar istigosah di sekretariat FSPP Kawasan Palima, Serang, Sabtu 21 Oktober 2023.

Ada yang menarik dalam acara tersebut, yaitu penyerahan bantuan mobil operasional tipe Avanza dari Ketua Fraksi PKS DPR RI.

Mobil Avanza itu merupakan pemberian pribadi dirinya yang merupakan seorang santri sekaligus pembina Pondok Pesantren Insan Cita Gunung Sari Kabupaten Serang.

“Saya alumni Pondok Pesantren dan saat ini juga menjadi pembina Pondok Modern Insan Cita di Gunung Sari, oleh karenanya dirasa perlu kendaraan operasional bagi FSPP selaku wadah para piminan pondok pesantren,” ujarnya.

Jazuli yang saat ini menjadi anggota DPR RI dari Dapil Banten II meliputi Serang kota dan kabupaten serta Kota Cilegon dari Partai PKS.

“FSPP sebagai wadah organisasi pesantren sudah selayaknya kita dukung karena pesantren merupakan wadah dan cikal bakal candradimuka para pemimpin masa depan,” ungkapnya.

Jazuli bercerita bagaimana saat dirinya menjadi santri di pesantren kobong dan harus berbagi makanan serta berbagi bantal.

“Sebagai santri, anak-anak kita harus bangga dan setiap santri adalah duta bagi wajah Pendidikan Islam di negeri ini,” pungkasnya. (***)

Comments are closed.