Mahasiswa KKN Gunadarma Gelar Baksos Kesehatan di Ujung Kulon

443

Satubanten.com- Bertempat di Kampung Paniis, Desa Taman Jaya, Kec Sumur, Kab Pandeglang , mahasiswa KKN  Gunadarma mengadakan Bakti Sosial (Baksos) pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis bagi masyarakat sekitar, (21/8/2022).

Adapun kegiatan yang dilaksanakan di dalam bakti sosial tersebut ialah pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis kepada masyarakat.

Mahasiswa KKN Gunadarma melakukan kolaborasi dengan  IDI Cabang Serang, PD IAI Banten, Tim Sahabat Relawan Indonesia (SRI).

Kolaborasi ini menghadirkan 7 orang tenaga medis 3 dokter dan 4 apoteker sekaligus menyediakan obat gratis bagi masyarakat.

Serta partisipasi masyarakat yang cukup tinggi, baik dari usia anak-anak sampai dengan lansia.

“Terlaksananya kegiatan ini merupakan kebahagiaan tersendiri bagi kami Kelompok KKN  Gunadarma dengan harapan dapat bermanfaat bagi masyarakat serta bisa meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan” ujar salah satu mahasiswa KKN.

“Bakti sosial ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat oleh kami kelompok KKN Universitas Gunadarma dan terima kasih kami ucapkan atas dukungan Pemerintah Desa Taman Jaya, Kec Sumur, Kabupaten Pandeglang sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” sambungnya.

Dr. Eling dari IDI Cabang Serang selaku kordinator lapangan yang membuka acara tersebut mengatakan bahwa kegiatan baksos yang diadakan merupakan inisiatif dari rekan-rekan dokter, apoteker, relawan dan mahasiswa KKN Gunadarma yang peduli akan kesehatan masyarakat sekitar.

Menurutnya, kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat dan berharap kegiatan seperti ini dapat rutin dilaksanakan.

“Kami berharap kegiatan ini bisa tetap terlaksana sebagai bentuk pengabdian kita melayani masyarakat guna memastikan warga tetap dalam keadaan sehat,” tutur Dr Eling selaku kordinator lapangan.

Kesehatan ini merupakan kunci dari segala aktivitas setiap harinya, terlebih saat ini sedang cuaca dingin sehingga rentan terkena penyakit. Warga yang hadir di kegiatan ini di dominasi oleh lansia kurang lebih ada 141 orang,  untuk penyakit yang banyak di derita adalah batuk, pilek dan gatal-gatal.

Kegiatan bakti sosial pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kesehatan. Serta, dapat menjadi sarana sosial dalam memberikan bantuan kesehatan kepada masyarakat dalam jangkauan yang lebih luas. (Sbs/03)

Comments are closed.