Layani 20.350 Pengunjung di 2023, Sekarang Mal Pelayanan Publik Pemkab Tangerang Bisa Ambil Nomor Online

18

Tangerang, Satuanten – Demo memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan administrasi pemerintah Pemkab Tangerang melalui Mal Pelayanan Publik (MPP) Telah mencatat 20.350 pengunjung sepanjang tahun 2023.

MPP Kabupaten Tangerang saat ini memiliki 8 pelayanan publik yakni diantaranya Bapenda, BPJS, BPN, DPMPTSP, Dukcapil, Samsat, Kemenag, dan Polres.

Manager On Duty MPP Kabupaten Tangerang, Kiki Islach Baehaqy mengatakan, dalam perjalananya selama 2023, kita terus melakukan inovasi-inovasi untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan administrasi di MPP.

“Tahun 2024 ini, kami berusaha memudahkan masyarakat dengan mengambil nomor antrean tidak lagi secara offline, tapi bisa mengambil antrean secara online,” tuturnya.

Ia menghimbau kepada masyarakat untuk bisa mendownliad aplikasi “Tangerang Gemilang” untuk mengambil nomor antrian layanan MPP secara online.

“Kami berharap dengan adanya inovasi pengambilan tiket online bisa memudahkan masyarakat, tidak lagi harus mengantri dan menunggu, karena dengan tiket online sudah bisa mengatur jam pelayanan,” tuturnya.

Comments are closed.