Satubanten.com- Koleksi trofi milik Lionel Messi tampaknya semakin bertambah. Pasalnya, penghargaan yang akan diterima La Pulga ternyata masih belum berakhir usai memenangkan Piala Dunia 2022.
Messi akan diberikan penghargaan yang sangat langka, yakni Super Ballon d’Or menurut laporan Sports Joe. Artinya dia akan menjadi pemain kedua yang bakal menerima penghargaan itu.
Perlu diketahui, Super Ballon d’Or merupakan sebuah penghargaan tertinggi dari Ballon d’Or yang biasa diadakan tiap tahunnya. Super Ballon d’Or sejatinya hanya dikeluarkan untuk pemain yang dinilai mampu tampil impresif dalam 30 tahun terakhir kariernya.
Penghargaan ini sangat jarang dimunculkan mengingat sangat langka untuk mencari pemain yang demikian. Super Ballon d’Or pertama kali diberikan kepada sosok legenda Timnas Argentina, Alfredo di Stefano, pada 1989 silam. (**)
Comments are closed.