Satubanten.com- Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers tampaknya akan kembali bermain dalam waktu dekat. Pemain berusia 23 tahun itu sudah kembali berlatih bersama FC Twente, Rabu (29/1/2025).
Hal itu terlihat dari unggahan yang dilakukan oleh FC Twente di media sosial mereka. Dalam beberapa foto yang diunggah klub itu, terdapat foto Mees Hilgers.
Kembalinya Mees Hilgers dari cedera hamstring ini tentu menjadi kabar baik bagi FC Twente. Sebab, pemain Timnas Indonesia itu menjadi salah satu andalan di lini belakang klub tersebut.
Selaama Mees Hilgers absen, FC Twente sudah tiga kali menelan kekalahan. Termasuk dua kekalahan di ajang Eredivisie 2024/2025 dengan skor 1-2 dari NAC Breda dan 0-1 dari AZ Alkmaar. (**)
Comments are closed.