TANGERANG,Satubanten.com – Menjelang hari raya Idul Adha pihak pemerintah kabupaten tangerang melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan, melakuklan pengecekan harga daging di wilayah Kabupaten Tangerang.
Hal ini diketahui bahwa harga daging masih dalam taraf wajar yakni kisaran Rp 120.000 sampai Rp 140.000 per kilonya dan ketersediaanya pun aman.
“Saat ini harga daging sapi masih di kisaran Rp120.000/kg sampai Rp140.000/kg, terbilang tinggi namun sudah menurun pasca lebaran Idul Fitri,” kata Kepala Bidang Perdagangan pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Iskandar Nordat.
Demi menjaga harga kebutuhan daging menjelang Idul Adha pihaknya akan melakukan mentoring secara berkala terkait harga daging yang jual dipasaran.
Kendati demikian, pihak Disperindag tetap berkoordinasi dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan untuk menjaga ketersediaan pasokan daging sapi.
Meski saat ini banyak isu terkait penyakit Mulut dan kuku (PMK) tidak terlalu berpengaruh dengan setok dan harga daging dipasaran kata Nordat.
Comments are closed.