Berkas Naturalisasi Keempat Pemain Belum Sampai ke DPR, Suporter Timnas Dibuat Was-Was

9

Satubanten.com- Suporter Tim Nasional (Timnas) Indonesia tengah dibuat was-was dengan nasib empat pemain keturunan yang proses naturalisasinya belum juga rampung. Lantas jika hal tersebut terus terjadi dan mereka belum memiliki paspor Indonesia hingga 10 Desember 2023, apakah keempat pemain keturunan itu bisa bela Garuda di Piala Asia 2023?

Seperti yang diketahui, saat ini PSSI tengah memproses empat pemain keturunan untuk dinaturalisasi. Keempat pemain yang dimaksud adalah Justin Hubner, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, dan Jay Idzes. Keempat pemain keturunan itu adalah pesepakbola incaran pelatih Shin Tae-yong.

Masalahnya, sampai saat ini berkas naturalisasi keempat pemain itu belum sampai ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

“Belum ada (berkas naturalisasi). Demikian nampaknya (menunggu berkas naturalisasi sebelum bisa disidangkan). Mestinya tanya ke Kemenpora dulu, kok belum ada catatan soal ini (naturalisasi) ke kami?” kata Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi dikonfirmasi MNC Portal Indonesia via pesan pada pada Jumat 1 Desember 2023 kemarin.

Jika Jay, Justin, Nathan, hingga Ragnar belum memiliki paspor Indonesia pada 10 Desember 2023 nanti, maka mereka jelas tak bisa memperkuat Timnas Indonesia. Mantan anggota eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani pun berharap semoga Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir bisa mempercepat proses naturalisasi mereka. (**)

Comments are closed.