Yasmui Gelar Pelatihan Baca Quran untuk Warga Baduy Muslim

72

Lebak, SatuBanten – Indonesia Bisa Baca Quran (IBBQ) buka kelas pembelajaran Alquran bagi Mualaf baduy dan duafa di Lebak, tepatnya di Bojong Menteng, Kec. Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Sabtu, (18/11/2023).

Indonesia Bisa Baca Quran (IBBQ) melaksanakan 1 kelas pembelajaran yang diikuti oleh 27 peserta dari mualaf Baduy dan duafa, kegiatan ini dimulai dari pengenalan huruf Hijaiyah sampai membaca Al-Quran

Dengan master trainer Ustadz Angga Nugraha yang langsung didatangkan oleh tim (IBBQ) mengatakan bahwa pembelajaran yang kita bawa lebih ke training membaca Al-quran supaya lebih mudah diingat dan difahami.

“Kita memiliki metode yang kita sebut IBBQ dimana dengan metode ini diharapkan peserta lebih cepat memahami dan bisa membaca Al-quran melalui teknik pendekatan cerita” ungkapnya

Alhamdulillah dalam waktu 6 jam para peserta bisa mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan ditambah suasan lokasi yang mendukung

“Suasananya disini medukung tenang dan peserta antusias,” tuturnya.

Salah satu peserta Hamid mengatakan bahwa ia cukup senang karena dengan metode yang disampaikan ustadz Angga mudah difahami.

“Metodenya mudah difahami dan jadi mudah mengingat karena ada cerita dipem elajaranya,” ujar Hamid.

Comments are closed.