Situ Cipondoh, banyak Misteri Tapi Tetap Eksis Dimata Wisatawan

133

Tangerang,Satubanten.com – Warga Tangerang siapa yang tidak tau dengan salah satu tempat rekreasi alam Situ Cipondoh dimana situ tersebut.

Dibalik keindahan ya ternyata situ yang memiliki luas kurang lebih 170 hektare tersebut menyimpan begitu banyak cerita misteri.

Banyak warga sekitar situ yang mempercayai sosok penghuni situ yakni buaya putih dan ular bermustika yang sudah menjadi cerita urban yang melegenda.

Banyak peristiwa yang terjadi di situ tersebut dikaitkan dengan dua sosok dalam cerita yang telah turun temurun tersebut.

Salah satunya adalah pada saat penemuan mayat wanita pada 2021 lalu. Dimana makhluk dalam cerita tersebut akan muncul apabila ada kegiatan atau prilaku yang tidak baik dilakukan di sekitaran situ tersebut.

Dari hal yang dikemukakan oleh Kabid Kebudayaan pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang Sumangku Getar mengatakan, kata Cipondoh berasal dari dialek pondokan. Yang mengartikan bahwa ada kehidupan di area tersebut sehingga air pondokan ini pun muncul.

Selain kedua sosok yang menjadi legenda terdapat juga makan yang menjadi misteri lain yang tidak jauh dari lokasi Situ Cipondoh. Tepatnya berada di Desa Cipete, Kecamatan Pinang jika menggunakan jalur air akan memakan waktu 5 menit dan jika menggunakan jalur darat sekitar 15 menit.

Warga sekitar juga mempercayai bahwa makan tersebut adalah sosok yang pertama mendiami kawasan situ Cipondoh tersebut.

Awal mula kekeramatan makam tersebut bermula dari sulitnya memindahkan makam meski sudah dicoba beberapa kali, dan diceritakan bahwa ketika makam tersebut ditemukan ada seseorang yang ingin membangun rumah disekitar makam tersebut malah mendadak jatuh sakit dan meninggal.

Sampai sekarang makam keramat Situ Cipondoh masih menyimpan misteri tentang cerita asli dan siapa sebenarnya sosok yang dimakamkan di tempat tersebut.

Sementara itu keberadaan dari Situ Cipondoh sebenarnya awalnya adalah bendungan yang dibuat oleh pemerintah pada zaman kolonial Belanda sekitar 1930-an.

Diketahui bahwa situ Cipondoh awalnya difungsikan sebagai cadangan penyimpanan air ketika kemarau dan untuk kebutuhan irigasi persawahan. Dan ada juga pendapat lain yang mengatakan Situ Cipondoh sudah ada jauh sebelum datangnya era kolonialisme sebagai fenomena alam yang alami.

Meski menyimpan misteri, hingga saat ini situ Cipondoh masih menjadi lokasi yang penting baik pengendali banjir dan tempat wisata bagi warga sekitar, dan menjadi salah satu tujuan bagi para wisatawan dengan keunggulannya sebagai tempat wisata murah. Dan menjadi salah satu spot memancing bagi para pehobi.

Comments are closed.