Shin Tae-yong Geram Dengan Keputusan Wasit, Bek Timnas Vietnam Doan Van Hau Layak di Ganjar Kartu Merah
Satubanten.com- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong geram dengan keputusan wasit di laga kontra Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022. Pasalnya, terdapat pelanggaran keras dari bek Vietnam, Doan Van Hau kepada Dendy Sulistyawan yang seharusnya mendapat ganjaran kartu merah.
Sekadar menginformasikan, bentrokan antara Timnas Indonesia vs Vietnam berakhir imbang tanpa skor. Pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2022 tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (6/1/2023) sore WIB.
Skor kacamata itu sangat disayangkan karena sebenarnya Timnas Indonesia memiliki banyak peluang. Akan tetapi, peluang-peluang yang mereka dapat tidak ada yang berbuah menjadi gol.
Terlepas dari itu, nama Doan Van Hau menjadi sorotan pada laga tersebut. Pasalnya, pemain berusia 23 tahun itu melakukan tackle yang sangat keras kepada Dendy pada menit ke-54. Namun wasit yang memimpin laga tersebut tidak memberikan kartu kepadanya.
Usai laga, Shin Tae-yong menyebut bahwa Doan Van Hau layak mendapat kartu merah. Namun, pelatih asal Korea Selatan itu tetap menghargai keputusan wasit yang memimpin pertandingan. (**)
Comments are closed.