Satu berita mengulas segalanya

Menhan Prabowo Subianto Adakan Pertemuan Dengan Menteri Pertahanan Singapura Usai jajar kehormatan

178

Satubanten.com- Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto  pada Jumat (10/6) diterima dengan hangat oleh Menteri Pertahanan Republik Singapura H.E. Dr. Ng Eng Hen di Kementerian Pertahanan Singapura. Pertemuan antara kedua menteri ini digelar usai keduanya meninjau Guard of Honour atau jajar kehormatan.

Dalam pertemuan tersebut, Menhan Prabowo menyatakan optimistis bahwa intensitas pertemuan dan komunikasi antara menteri pertahanan serta interaksi angkatan bersenjata kedua negara dalam beberapa waktu terakhir dapat meningkatkan kualitas kerja sama yang sedang berjalan, khususnya dalam hal peningkatan kualitas SDM di bidang pertahanan.

“Kami optimistis setelah implementasi kerja sama pertahanan Indonesia dan Singapura, interaksi kerja sama pertahanan akan lebih signifikan meningkat dan akan memberikan manfaat maupun dampak lebih besar dari kerja sama yang sudah ada, terlebih pada peningkatan SDM pertahanan kedua negara,” kata Menhan Prabowo.

Menhan Prabowo berada di Singapura dalam rangka berbicara pada forum dunia, International Institute for Strategic Studies (IISS) Shangri-La Dialogue 2022 yang merupakan salah satu forum terpenting bagi pejabat senior dunia untuk berbagi perspektif baru tentang tantangan keamanan yang berkembang di Asia. (**)

Comments are closed.