Mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan Bantah Kepengurusan Lama Mewarisi Hutang Rp100 Miliar

20

Satubanten.com- Eks Ketua Umum PSSI @mochamadiriawan84 angkat bicara terkait tudingan federasi kepemimpinannya mewarisi utang sebesar Rp100 miliar. Menurut pria yang disapa Iwan Bule itu, utang PSSI yang ditinggalkannya hanya berkisar Rp30 miliar.

Di tengah gegap gempita Piala Dunia U-17 2023 serta polemik renovasi Jakarta International Stadium (JIS), publik sepak bola tanah air dibuat heboh dengan pernyataan Komite Eksekutif (Exco) Arya Sinulingga perihal kondisi ekonomi PSSI.

Sang Ketua Umum saat ini, Erick Thohir beserta jajarannya disebut menanggung utang hampir mencapai Rp100 miliar. Menurut Arya, utang sebanyak itu mayoritas dipakai untuk akomodasi lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday serta komisi agen pemain naturalisasi.

Iriawan kemudian membantah utang PSSI di masa kepemimpinannya mencapai Rp100 miliar. Dia mengatakan PSSI era kepemimpinan 2019-2023 hanya meninggalkan utang sebesar Rp 30 miliar. (**)

Comments are closed.