Kembangkan Sayap di Asia, Tesla Mulai Expansi Dari Malaysia

45

Serang, Satubanten – Perusahaan otomotif Asal Amerika Serikat Tesla dikabarkan akan melebarkan sayapnya ke wilayag Asia dengan membentuk Tesla Sdn. Bhd. Ekspansi Tesla ini merupakan tanggapan langsung terhadap prakarsa Global Leaders Battery Electric Vehicle (BEV) yang diperkenalkan oleh Kementerian Investasi, Perdagangan, dan Industri (MITI) Malaysia.

Dikutip dari siaran pers didapat empat poin utama yang akan dilakukan oleh Tesla di Malaysia, yang pertama adalah tesla akan mengelluarkan kendaraan dengan harga lebih murah dibandingkan negara lain seperti Indonesia.

Perkenalkan tipe 3 dan Y di Malaysia, dimana diketahui bahwa harga Model Y di Indonesia dijual kisaran Rp 1 Miliar lebih, berbeda dengan Malaysia yang hanya dibandrol 199.000 ringgit atau setara Rp 656 jutaan.

Poin kedua adalah pengembengan teknologi pengisian batrai cepat, Tesla diketahui akan menginvestasikan uangnya untuk menyiapkan jaringan stasiun pengisian cepat dan pengisian reguler yang luas di seluruh lokasi strategis di Malaysia. Inisiatif ini bertujuan untuk memberikan pengalaman pengisian daya yang mulus dan nyaman kepada pemilik mobil listrik.

Selain itu Tesla akan membuka Kantor Pusat dan Pusat Layanan tercanggih di Cyberjaya, Selangor. yang nantinya akan berfungsi sebagai pusat untuk semua operasi perusahaan, pemasaran, pelatihan, aktivitas dukungan pelanggan, dan layanan kendaraan yang dilengkapi dengan alat diagnostik canggih.

Selain alat-alat canggih Tesla juga akan menempatkan teksnisi dan orang – orang terlatih untuk menawarkan layanan purnajual yang cepat dan andal kepada pelanggan.

Demi memberikan pelayanan lebih maksimal Tesla juga akan membangun Experience Center di wilayah metropolitan utama di seluruh Malaysia. Sehingga pelanggan dapat menjelajahi dan mencoba model kendaraan listrik terbaru secara langsung.

Comments are closed.