Serang, Satubanten – PT Astra Infra Toll Road berikan diskon sebesar 20 persen bagi para kendaraan yang melintas di ruas tol Tangerang – Merak saat arus balik lebaran 2023.
Diskon akan berlaku pada 17-19 April 2024 dengan rute Pintu toll Merah – Cikupa dan arah sebaliknya.
Hal ini selaras dengan pernyataan, Kepala Departemen Astra Infra Toll Road Tangerang – Merak, Uswatun Hasanah kepada awak media. Ia mengungkapkan, pemberian diskon tarif tol sebesar 20 persen dilakukan sebagai upaya untuk mengurai kepadatan kendaraan saat puncak arus mudik yang diprediksi terjadi pada tanggal 14 – 15 April 2024.
Ia juga menghimbau kepada para pemudik dari Pulau Sumatera yang akan melalui ruas toll Tangerang – Merak untuk memanfaatkan fasilitas tersebut.
“Kami himbau agar (pemudik) untuk, hindari puncak arus balik. Manfaatkan diskon tarif tol 20 persen tanggal 17 – 19 April 2024 mulai jam 5 pagi sampai jam 5 pagi lagi (2×24 jam),” ucap Uswatun.
Uswatun juga mengungkapkan bahwa pihak pengelola juga telah menambahkan gardu tandem demi kenyamanan pengguna dan menghindari penumpukan kendaraan di gerbang toll.
“Penambahan gardu tandem di Gerbang Tol Merak entrance (masuk) 2 unit, di Cilegon Timur entrance 2 unit, Cikupa exit 2 unit,” ujarnya.
Berikut tarif tol Tangerang – Merak per tanggal 17 – 19 April 2024 setelah mendapat diskon sebesar 20bpersen :
A. Golongan I Rp 53.500 menjadi Rp 42.800
B. Golongan II-III Rp 84.500 menjadi Rp 67.600
C. Golongan IV-V Rp 109.000 menjadi Rp 87.200
Comments are closed.