Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Umumkan Pembukaan Kunjungan Bagi Masyarakat Umum

12

Satubanten.com- Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) mengumumkan pembukaan kunjungan bagi masyarakat umum yang ingin berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Masyarakat yang berkunjung bisa menyaksikan langsung Plaza Seremoni dan Taman Kusuma Bangsa Nusantara.

Masyarakat umum bisa berkunjung mulai Senin, 16 September 2024. Masyarakat dapat berkunjung ke Nusantara setiap hari pada pukul 09:00-17:00 WITA, dan merasakan semangat ibu kota masa depan Indonesia.

“Kami ingin memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk melihat langsung perkembangan Nusantara sambil memastikan bahwa proses pembangunan tetap berjalan optimal. Panduan ini adalah bagian dari komitmen kami untuk melibatkan seluruh rakyat Indonesia dalam perjalanan pembangunan ibu kota baru Nusantara,” ujar Juru Bicara OIKN, Troy Pantouw, Senin (16/9/2024).

OIKN bersama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta berbagai pemangku kepentingan lainnya telah menyiapkan panduan kunjungan yang komprehensif. Panduan ini dirancang untuk memastikan pengalaman kunjungan yang nyaman, aman dan memuaskan bagi seluruh pihak. (**)

Comments are closed.